Kamis, 07 Juni 2018

Kegunaan Rumput Sintetis Untuk Menghijaukan Lingkungan Rumah

Isu go green benar-benar sedang booming. Ini menandakan orang-orang, khususnya yang tinggal di perkotaan, makin peduli dengan lingkungan. Penerapannya pun beraneka ragam dalam keseharian. Salah satunya adalah menghijaukan lingkungan rumah.

Namun, lahan yang sempit mendorong masyarakat urban harus cerdas bersiasat. Tidak semua area dalam rumah atau hunian lainnya, semisal apartemen, bisa dihijaukan dengan leluasa.

Apalagi dengan tingkat kesibukan masyarakat urban. Maka, kepraktisan kerap menjadi pertimbangan utama. Ini demi menghemat waktu, tenaga, juga biaya.

Greenify adalah istilah lain untuk go green, bagaimana membuat sesuatu menjadi hijau sekaligus menjaga lingkungan. Greenify ini penting karena warna hijau mampu meningkatkan mood, percaya diri, motivasi, juga produktivitas seseorang. Aktivitas ini juga memastikan bahwa bumi kita dapat dinikmati lebih lama.

Kita bisa memulai greenify kapan pun dan di mana pun. Namun, yang paling afdal tentu saja memulai dari rumah kita sendiri. Lalu, beranjak ke lingkungan luar rumah, semisal: kantor. Aktivitas lainnya adalah dengan mengurangi polusi semaksimal mungkin dan menanam pohon.

Nah, untuk rumah sendiri, apalagi yang tinggal di perkotaan, salah satu cara ampuh greenify adalah menghadirkan nuansa hijau. Hijau memang simbol alam. Warna hijau bisa memunculkan efek menenangkan, menyegarkan, menyenangkan, menyembuhkan, membantu menghilangkan stres, serta mampu meningkatkan kemampuan membaca. Itulah mengapa warna hijau ini kerap dipakai untuk dekorasi karena bisa meninggikan kemampuan konsentrasi seseorang.

Maka, rumput sintetis bisa menjadi salah satu alternatif. Namun, masyarakat masih memiliki miskonsepsi terhadap rumput sintetis. Masyarakat, misalnya, masih menganggap: harga rumput sintetis terlalu mahal; rumput sintetis identik dengan rumput futsal; perawatannya tidak mudah; ketahanan warna cepat mudah; rumput sintetis mudah terbakar; lumut mudah tumbuh di bawah rumput sintetis; dasar plester bukan resapan air yang efektif, seperti tanah; dan penggantian rumput asli dengan rumput sintetis berpengaruh besar terhadap dihasilkannya oksigen.

Padahal, tidak demikian adanya. Justru rumput sintetis memiliki berbagai kelebihan. Memang di awal pemasangannya mahal, namun jika dikaitkan dengan keberlanjutannya, akan lebih murah dibandingkan dengan perawatan rumput asli.

Selain itu, rumput sintetis juga tidak hanya bisa dipasang di lantai di dalam ruangan. Namun, juga bisa dipasang vertikal di dinding bahkan outdoor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar